Ada Varian Baru di Jakarta, Anies Baswedan: Jangan Bepergian, Tinggal di Rumah!
Jumat, 18 Juni 2021 – 19:55 WIB
"Petugas akan membubarkan kerumunan. Maka dari itu jangan berkumpul lebih dari lima orang, nanti akan ditindak," ujar Anies.
Menurutnya, bila terpaksa harus keluar rumah, masyarakat diminta cepat pulang setelah menyelesaikan urusannya.
Mantan rektor Universitas Paramadina itu mengingatkan hal ini dilakukan bukan semata-mata untuk mengikuti peraturan pemerintah pusat saja, tetapi mengikuti protokol kesehatan (prokes).
"Pesan utama adalah segera kembali ke rumah kalau urusan sudah selesai, jangan ambil kegiatan yang tidak urgen," kata Anies. (cr3/jpnn)