Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

Ade Firman Hakim Meninggal, Ardina Rasti Susah Berhenti Menangis

Selasa, 15 September 2020 – 16:54 WIB
Ade Firman Hakim Meninggal, Ardina Rasti Susah Berhenti Menangis - JPNN.COM
Ardina Rasti. Foto: dok jpnn

jpnn.com, JAKARTA - Aktris Ardina Rasti sangat berduka atas meninggalnya aktor Ade Firman Hakim.

Dia bahkan mengaku tidak bisa berhenti menangis sejak tahu sahabatnya itu meninggal dunia.

"Susah banget berhenti menangis dengar kepergian kamu yang mendadak, Akang @adefirmanhakim," ungkap Ardina Rasti lewat akun Instagram miliknya, Selasa (15/9).

Perempuan 34 tahun itu menganggap Ade Firman Hakim sebagai rekan sekaligus kakak.

Menurut Ardina Rasti, mendiang merupakan sosok baik hati dan multitalenta, khususnya di bidang akting dan teater.

"Padahal belum kesampaian kita sama-sama bermimpi ciptain lagu bareng, pengin akting bareng lagi di layar lebar baru. Tapi sekarang aku tahu, surga kedatangan sosok malaikat dengan hati dan talenta yang indah," jelas pemain film 22 Menit itu.

Ardina Rasti lantas mendoakan agar Ade Firman Hakim tenang di alam sana.

Dia merasa bakal merindukan aktor 31 tahun yang meninggal akibat penyakit asma tersebut.

Aktris Ardina Rasti sangat berduka atas meninggalnya aktor berbakat, Ade Firman Hakim.

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News