AFC Ingin Gulirkan Kembali Kompetisi Antarklub, Tetapi...
jpnn.com, JAKARTA - Sekjen AFC Dato Windsor John menyebut kompetisi antarklub di Asia diharapkan bisa segera bergulir lagi.
Namun, kondisi itu tak akan serta-merta dilakukan, karena tetap akan melihat dan menunggu liga domestik anggota AFC bisa dijalankan kembali.
Menurut dia, langkah di seluruh belahan dunia termasuk Eropa yang mulai melakukan latihan dan juga melanjutkan kompetisinya, membuat Asia juga semakin dekat memutar kembali sepak bola.
"Kami semakin mendekati kembalinya sepak bola, kami harus menunggu semua liga domestik dimulai terlebih dahulu," katanya, dilansir AFC.
Memang, di Asia sudah ada negara yang memutar kompetisi seperti Tajikistan dan Kyrgiztan. Selain itu, juga ada Korea Selatan dan Vietnam.
Tetapi, prioritas AFC dalam kondisi pandemi COVID-19 ini jelas.
"Seperti yang AFC selalu ulangi katakan, sejak awal pandemi ini, kesehatan dan kesejahteraan semua orang terus menjadi prioritas utama kami," ungkapnya.
Untuk membahas kelanjutan kompetisi antarklub ini, AFC ke depan akan terus berkomunikasi dan mengumpulkan kondisi terkni dari masing-masing anggota.