Afro-Amerika Bakal Pimpin NASA
Jumat, 17 Juli 2009 – 06:01 WIB
Jika memilih untuk terus menjadi yang terbaik, lanjut Bolden, NASA harus selalu menyelaraskan perkembangan Stasiun Luar Angkasa Internasional (ISS) sesuai kemajuan teknologi. "Di masa mendatang, kita harus bisa memperluas eksplorasi-eksplorasi dengan awak manusia untuk meningkatkan kemampuan NASA dalam riset-riset lingkungan hidup," ujar tokoh 63 tahun itu.
Rencananya, Bolden mempertahankan misi luar angkasa dengan awak manusia hingga lima tahun ke depan. Setelah itu, NASA akan mengakhiri misi berawak yang disebut-sebut over budget dan penuh risiko tersebut. Sebagai gantinya adalah Proyek Konstelasi dengan misi mengirimkan astronot ke bulan dan Planet Mars. Diharapkan, misi pertama proyek tersebut bisa diluncurkan pada 2015 nanti.