Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

Agung Persilakan Ical Maju Lagi asal Fair

Sabtu, 01 November 2014 – 21:20 WIB
Agung Persilakan Ical Maju Lagi asal Fair - JPNN.COM
Wakil Ketua Umum Golkar, Agung Laksono. Foto: Indopos/dok.JPNN

jpnn.com - BANDUNG - Ketua Umum Partai Golkar, Aburizal Bakrie dipastikan akan turut maju memperebutkan kursi Golkar 1 di Munas Januari mendatang.

Saat disinggung hal itu, Wakil Ketua Umum Golkar, Agung Laksono tampak santai menanggapinya.

Ia justru mempersilakan jika Aburizal ingin menjabat ketum untuk kedua kalinya.

"Ya, silakan, boleh-boleh saja, termasuk incumbent asal fair, itu saja," ucap Agung saat ditemui usai pembukaan Rapat Konsultasi Nasional di Hotel Hilton, Jalan Pasir Kaliki, Kota Bandung, Sabtu (1/11).

Seperti dikutip dari RMOL Jabar, Agung berharap nantinya jangan ada langkah-langkah yang bisa mencederai proses demokrasi di tubuh partai beringin.

"Jangan ada langkah-langkah yang kemudian tidak mencerminkan keadilan yang bisa mencederai demokrasi," tutupnya. (wid/RMOL)

BANDUNG - Ketua Umum Partai Golkar, Aburizal Bakrie dipastikan akan turut maju memperebutkan kursi Golkar 1 di Munas Januari mendatang. Saat disinggung

Redaktur & Reporter : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News