Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

Ahok: Saya Paling Sebal Bagi-bagi Sembako

Senin, 17 April 2017 – 22:05 WIB
Ahok: Saya Paling Sebal Bagi-bagi Sembako - JPNN.COM
Ahok-Djarot. Foto: dok.JPNN.com

jpnn.com, JAKARTA - Calon Gubernur DKI Jakarta Basuki Tjahaja Purnama mengaku dari dulu tidak suka membagi sembako. Karenanya, pria yang karib disapa Ahok itu melarang tim pemenangan untuk membagi sembako.

"Saya sudah bilang saya paling sebal bagi sembako," kata Ahok di Monas, Jakarta, Senin (17/4).

Ahok menyampaikan hal itu terkait adanya oknum yang membagikan sembako ke warga jelang pencoblosan Pilkada DKI putaran kedua. Ahok meminta jika itu relawan dari pihaknya agar yang melakukannya segera ditegur.

"Kan tinggal ambil tindakan saja," ucap mantan Bupati Belitung Timur itu.

Di tempat yang sama, Ace Hasan Syadzily selaku Sekretaris tim pemenangan Ahok-Djarot menegaskan, program sembako bukan bagian dari tim pemenangan pasangan calon nomor urut dua itu.

Ace mengaku, tim pemenangan ‎susah untuk mengidentifikasi apakah oknum yang membagi sembako merupakan simpatisan Ahok-Djarot atau bukan.

"Tapi, yang jelas dari tim kami tidak ada. Ini di luar struktur kami," ujarnya.

Ace menyerahkan kepada pihak keamanan atau Badan Pengawas Pemilu untuk menindak tegas pihak yang diduga membagikan ‎sembako. "Silakan saja diusut," ungkapnya. (gil/jpnn)

Calon Gubernur DKI Jakarta Basuki Tjahaja Purnama mengaku dari dulu tidak suka membagi sembako. Karenanya, pria yang karib disapa Ahok itu melarang

Redaktur & Reporter : Gilang Sonar

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News