AHTRMI: Asosiasi Menanam, Bukan Menebang
Senin, 25 Januari 2010 – 17:29 WIB
Sehubungan dengan itu, menurut Basyaruddin, pihaknya memproyeksikan 175 ribu hektar akan tertanami tahun ini di seluruh daerah di Indonesia. Sedangkan pembiayaannya sendiri per hektarnya, yang akan diterima oleh masyarakat dari Hutan Tanaman Rakyat (HTR), didasarkan pada rayon.
Rayon satu yang meliputi Sumatera Utara, Sumatera Selatan, Jambi, Bengkulu dan Lampung, kata Basyaruddin, dihargai Rp 6 juta per hektar. Sementara rayon dua yang mencakup Sulsel, Sulteng, Sulut, Gorontalo, Sultra, Kalteng, Kalbar dan Kalsel, adalah Rp 6,9 juta per hektar. Rayon tiga, Kaltim, Riau, NAD, Kepri, Babel dan NTB, dibayar Rp 7,9 juta per hektar. Sementara untuk rayon empat, yakni Papua, Papua Barat, Malut, Maluku dan NTT, dihargai Rp 8,9 juta per hektar.