Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

Airlangga Hartarto Punya Misi Khusus di Kejuaraan Wushu Junior Jakarta Open 2022

Jumat, 26 Agustus 2022 – 07:15 WIB
Airlangga Hartarto Punya Misi Khusus di Kejuaraan Wushu Junior Jakarta Open 2022 - JPNN.COM
Ketua Umum Pengurus Besar Wushu Indonesia (PBWI) Airlangga Hartarto membuka Kejuaraan Wushu Junior Jakarta Open 2022 di Baywalk Mall Pluit, Jakarta Utara, Kamis (25/8). Foto: PBWI

jpnn.com - JAKARTA - Ketua Umum Pengurus Besar Wushu Indonesia (PB WI) Airlangga Hartarto membuka kejuaraan untuk level junior bertajuk Jakarta Open 2022 di Bywalk Mall Pluit, Jakarta Utara, Kamis (25/8). 

"Saya berharap dengan adanya kejuaraan Jakarta Open 2022 akan lahir atlet wushu berprestasi untuk Indonesia di level single maupun multievent internasional," ungkap pria yang juga menjadi menteri koordinator perekonomian itu dalam keterangan tertulis.

Airlangga mengatakan ajang ini merupakan rangkaian kegiatan menyambut Kejuaraan Dunia Wushu Junior 2022 di Bumi Serpong Damai, Banten, Desember nanti. 

Pria kelahiran 1 Oktober 1962 ini sangat antusias membuka ajang ini. 

Sebab, ajang ini bisa melahirkan atlet-atlet wushu Indonesia di masa mendatang yang akan membawa prestasi untuk tanah air di kancah internasional.

Tekad Airlangga melahirkan atlet-atlet wushu Indonesia juga didukung beberapa pengurus PBWI baik di level nasional maupun daerah.

Ketua Pengprov WI DKI Jakarta Gunawan Tjokro merupakan satu di antara yang mendukung langkah Airlangga Hartanto mengadakan banyak kejuaraan wushu untuk mencari bibit-bibit terbaik tanah air.

"Kami mendukung untuk melahirkan atlet wushu kelas dunia yang bisa berprestasi di kancah internasional,” ungkapnya. 

Airlangga Hartarto punya misi khusus di Kejuaraan Wushu Junior Jakarta Open 2022. Dia bertekad ajang ini melahirkan atlet yang membawa prestasi di internasional

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

BERITA LAINNYA
X Close