Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

Ajak Kekang Nafsu Korupsi di Bulan Suci

Rabu, 10 Juli 2013 – 22:55 WIB
Ajak Kekang Nafsu Korupsi di Bulan Suci - JPNN.COM
JAKARTA - Wakil Ketua MPR Melani Leimena Suharli menyatakan nafsu yang paling buruk dan jahat adalah menumpuk harta dengan cara merugikan masyarakat, termasuk korupsi. Karenanya, Melani berharap pada bulan suci Ramadan ini nafsu untuk menumpuk harta dan korupsi pun harusnya dikekang.

"Nafsu menumpuk harta dengan cara merugikan masyarakat telah memiskinkan warga negara dan membuat bangsa ini tersandera oleh para koruptor. Puasa di Bulan Ramadan mestinya mampu menghalangi semua nafsu buruk itu," kata Melani di Jakarta, Rabu (10/7).

Namun, lanjut Melani, dalam realita yang terjadi justru nafsu konsumerisme malah mengiringi warga dalam menjalankan puasa Ramadan. Padahal, lanjutnya, Ramadan juga mengasah kepekaaan sosial.

“Ibadah dan amalan yang dilaksanakan umat Islam dalam Ramadan bernilai universal, sehingga umat lain pun bisa melakukan hal yang sama yakni saling membantu mereka yang tidak mampu, serta menahan nafsu-nafsu jahat yang merusak,” tegas politisi Partai Demokrat itu.

JAKARTA - Wakil Ketua MPR Melani Leimena Suharli menyatakan nafsu yang paling buruk dan jahat adalah menumpuk harta dengan cara merugikan masyarakat,

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

BERITA LAINNYA
X Close