Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

Ajudan Enggan Komentar Soal Bupati Kotim Nikahi Vita KDI

Selasa, 28 Mei 2013 – 23:17 WIB
Ajudan Enggan Komentar Soal Bupati Kotim Nikahi Vita KDI - JPNN.COM
JAKARTA -- Terungkapnya pernikahan Bupati Kotawaringin Timur (Kotim) H Supian Hadi dengan pedangdut Novita Anggaraeni atau yang lebih dikenal dengan Vita KDI, membuat internal Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Kotim, kalang kabut.

Ajudan Bupati Kotim Dedi Purwano, saat dikonfirmasi tentang hal ini tidak berani mengiyakan namun juga enggan membantah. "Saya tidak berani berkomentar soal itu. Coba tanyakan sendiri pada yang bersangkutan," kata Dedi Purwanto, Ajudan Bupati Kotim, saat dihubungi via telepon, Selasa (28/5).

Ia juga tidak menampik bahwa kabar tersebut beredar luas di masyarakat. Apalagi saat ini, kabar tersebut diungkap media massa. "Dibilang ramai, ya biasa-biasa saja. Tapi kalau dibilang tidak ramai, kenyataannya sudah ramai di media massa. Soal Rp 5 miliar, saya juga tidak tahu hal itu," ujarnya.

Apakah beredarnya foto pernikahan Bupati Kotim dengan Vitha KDI karena motif politik? Dedi juga tidak bisa memastikannya.

JAKARTA -- Terungkapnya pernikahan Bupati Kotawaringin Timur (Kotim) H Supian Hadi dengan pedangdut Novita Anggaraeni atau yang lebih dikenal dengan

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News