Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

Aksi Bela Ulama, Djarot: Tidak Perlu Turun ke Jalan

Jumat, 09 Juni 2017 – 11:03 WIB
Aksi Bela Ulama, Djarot: Tidak Perlu Turun ke Jalan - JPNN.COM
Aksi Bela Ulama. Ilustrasi Foto: JPG/dok.JPNN.com

jpnn.com, JAKARTA - ‎Pelaksana tugas Gubernur DKI Jakarta Djarot Saiful Hidayat menanggapi Aksi Bela Ulama yang rencananya akan diselenggarakan hari ini, Jumat (9/6) di Masjid Istiqlal, Jakarta. Menurut dia, aksi tersebut harus dilakukan di dalam masjid atau musala.

"Lebih baik doa di masjid, musala, doa supaya Indonesia damai," kata Djarot di Balai Kota, Jakarta, Jumat (9/6).

Mantan Wali Kota Blitar itu mengimbau massa yang akan mengikuti Aksi Bela Ulama tidak perlu turun ke jalan. Sebab, jika sampai turun ke jalan, hal itu bisa mengganggu lalu lintas dan warga lain.

"Padahal, kita harus saling harga menghargai, hormat menghormati, menjaga lisan kita, mengontrol hawa nafsu kita selama bulan puasa," ucap Djarot.

Sementara, Sekjen Presidium Alumni 212 Hasri Harahap mengatakan, massa yang ikut serta dalam Aksi Bela Ulama tidak hanya melakukan konsolidasi. Mereka juga mengikuti kegiatan keagamaan. "Acara kami zikir, selawatan, baca alquran, dan tausiah," tutur Hasri. ‎

‎Menurut Hasri, tujuan aksi itu dilakukan untuk membela ulama yang dikriminalisasi oleh rezim saat ini. ‎"Enggak ada long march. Kami semarakan Ramadan di Masjid Istiqlal," ungkapnya. (gil/jpnn)‎

‎Pelaksana tugas Gubernur DKI Jakarta Djarot Saiful Hidayat menanggapi Aksi Bela Ulama yang rencananya akan diselenggarakan hari ini, Jumat (9/6)

Redaktur & Reporter : Gilang Sonar

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

X Close