Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

Aksi Damai Rakyat Jogja Bakal Terus Berlanjut

Senin, 13 Desember 2010 – 20:22 WIB
Aksi Damai Rakyat Jogja Bakal Terus Berlanjut - JPNN.COM
JOGJA – Aksi massa warga Yogyakarta untuk mendukung penetapan raja keraton Sri Sultan Hamengku Buwono sebagai gubernur Daerah Istimewa Yogyakarta (DIY) sepertinya tak hanya pada rapat paripurna DPRD DIY hari ini saja. Aksi itu sepertinya bakal berlanjut.

Berbagai elemen masyarakat DIJ tetap akan melakukan aksi lanjutan sebagai wujud dukungan terhadap penetapan. ”Hari minggu (19/12), kami rencanakan akan melakukan aksi dengan melibatkan massa yang lebih besar. Saat ini, kami bergabung dengan masyarakat lain untuk di sidang paripurna,” kata Ketua Pengurus Wilayah (PW) Gerakan Pemuda Ka’bah (GPK) DIJ Supriyanto Untung, kemarin (13/12) di gedung DPW PPP.

Saat melakukan aksi lanjutan ini, katanya menambahkan, GPK akan menghadap HB X. Pihaknya ingin mengutarakan dukungannya kepada Sultan untuk tetap mempertahankan keistimewaan DIJ dengan penetapan. ”Kami ingin membuktikan kepada pusat, jika warga DIJ tak pragmatis dalam berpolitik. Meski, Sultan berlainan afiliasi politiknya dengan kami, untuk masalah kasultanan, kami berada di belakang beliau,” terangnya.

Tak hanya dengan memberikan dukungan aksi massa, organisasi massa underbow PPP tersebut juga telah berkoordinasi dengan dua petinggi PPP di DPR RI. GPK DIJ telah memberikan masukan jika penetapan menjadi harga mati dari warga Jogjakarta.

JOGJA – Aksi massa warga Yogyakarta untuk mendukung penetapan raja keraton Sri Sultan Hamengku Buwono sebagai gubernur Daerah Istimewa Yogyakarta

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

BERITA LAINNYA