Aksi Teror Tak Pengaruhi Distribusi Raskin
Rabu, 31 Oktober 2012 – 00:25 WIB
POSO - Distribusi beras miskin (Raskin) di Kabupaten Poso, Sulawesi Tengah tetap berjalan normal dan lancar. Kepala Kantor Bulog Sub Divre Poso Abd Razak Djabar memastikan, distribusi raskin di wilayah kerjanya, khususnya di wilayah Kabupaten Poso tidak terpengaruh dengan aksi teror yang terjadi sebulan belakangan. “Alhamdulillah, penyaluran raskin ke titik-titik distribusi di wilayah Poso berjalan sesuai jadwal. Tidak ada masalah,” jelasnya kepada Radar Sulteng (JPNN Group), Selasa (30/10).
Distribusi Raskin ke wilayah dataran Napu Lore Bersaudara yang sebelumnya dikhawatirkan tak lancar karena kondisi jalan yang rusak, tetap berjalan normal. Itu menyusul kondisi jalan Poso-Napu yang makin membaik.
Dijelaskan Razak, hingga Oktober 2012, Bulog Poso telah menyalurkan (mendistribusi) raskin sebanyak 2.798 ton lebih ke seluruh wilayah kecamatan dan desa di Poso. Rinciannya, 1.106 ton lebih untuk penyaluran Januari hingga Maret berdasar pagu Raskin lama 14.753 rumah tangga sasaran (RTS), dan 1.450 ton lebih untuk penyaluran Juni hingga Oktober berdasar pagu raskin baru sebanyak 18.081 RTS. Plus raskin bulan 13 sebanyak 282.015 ton yang telah disalurkan jelang Idul Fitri 1433 hijiriah, Agustus lalu.
POSO - Distribusi beras miskin (Raskin) di Kabupaten Poso, Sulawesi Tengah tetap berjalan normal dan lancar. Kepala Kantor Bulog Sub Divre Poso Abd
Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News
JPNN VIDEO
-
Kaleidoskop 2024: Ruben Onsu Marah Besar, Refly Harun Angkat Bicara | Reaction JPNN
-
Dualisme Dekopin, Begini Respons Budi Arie Setiadi
-
Prediksi Nyai Dewi Rantian: 2025, Perekonomian Membaik dan Alam Berubah
-
KAI Perpanjang Waktu Layanan LRT Jabodebek
-
Gus Rofi'i Bantah Isu Negatif Terkait Konflik PSN PIK 2
BERITA LAINNYA
- Daerah
Hanyut di Sungai Ciliwung Bogor, Anak 13 Tahun Ditemukan Meninggal
Minggu, 29 Desember 2024 – 04:00 WIB - Riau
Ditlantas Polda Riau Maksimalkan Antisipasi Kemacetan Menjelang Tahun Baru
Minggu, 29 Desember 2024 – 02:24 WIB - Riau
Kecelakaan Toyota Avanza di Tol Pekanbaru-Dumai, Mobil Terbalik
Sabtu, 28 Desember 2024 – 22:45 WIB - Daerah
Pakar Minta PAM JAYA Perbanyak Reservoir Komunal
Sabtu, 28 Desember 2024 – 17:53 WIB
BERITA TERPOPULER
- Gosip
Kirim Rp 28 Juta ke Fico Fachriza, Nikita Willy Ternyata Ditipu
Minggu, 29 Desember 2024 – 05:31 WIB - Kriminal
Saksi Melihat 2 Orang Membakar Kantor Media Pakuan Raya
Minggu, 29 Desember 2024 – 04:53 WIB - Humaniora
5 Berita Terpopuler: BKN Ungkap Penyebab Kelulusan PPPK Tahap 1 Tertunda, Ada Proses yang Ditutup, Banyak Pertanyaan
Minggu, 29 Desember 2024 – 06:06 WIB - Destinasi
Jadwal & Harga Tiket Bus AKAP dari Bali ke Pulau Jawa Minggu (29/12), Lengkap!
Minggu, 29 Desember 2024 – 06:56 WIB - Gosip
3 Berita Artis Terheboh: Nikita Willy Ditipu Fico, Komisi Yudisial Turun Tangan
Minggu, 29 Desember 2024 – 04:56 WIB