Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

Aktivitas Seismik Gunung Merapi Masih Tinggi

Jumat, 04 Desember 2020 – 23:38 WIB
Aktivitas Seismik Gunung Merapi Masih Tinggi - JPNN.COM
Gunung Merapi difoto dari kawasan Kaliurang, Sleman, D.I Yogyakarta, Rabu (18/11/2020). ANTARA/Andreas Fitri Atmoko/aww

Berdasarkan data itu, dia menyebut potensi Gunung Merapi mengalami erupsi masih ada.

Kepala Seksi Gunung Merapi BPPTKG Agus Budi Santoso menambahkan bahwa aktivitas seismik perlu dilihat secara menyeluruh.

Menurutnya, bila dalam sepekan cenderung mengalami penurunan, hal itu bisa menjadi indikasi bahwa tidak ada peningkatan aktivitas yang tajam.

"Sehingga probabilitas aktivitas menjadi seperti erupsi 2010 menjadi kecil. Sedangkan pola yang tinggi namun mendatar seperti pola erupsi efusif 2006 dan melihat nilai volumenya yang tinggi (erupsi) bisa lebih besar dari 2006," kata Agus.

BPPTKG mempertahankan status Gunung Merapi pada Level III atau Siaga. Potensi bahaya akibat erupsi Merapi diperkirakan maksimal dalam radius lima kilometer dari puncak.(antara/jpnn)

Kamu Sudah Menonton Video Terbaru Berikut ini?

BPPTKG menyatakan berdasarkan data aktivitas seismik, potensi Gunung Merapi mengalami erupsi masih ada.

Redaktur & Reporter : M. Fathra Nazrul Islam

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

X Close