Alasan Bayu Gatra Pilih Berlabuh ke PSM Makassar
jpnn.com, MAKASSAR - Sejumlah klub Liga 1 mulai dari Persija, Borneo FC, Persebaya, dan Kalteng Putra terus menggoda Bayu Gatra dengan iming-iming gaji lebih besar.
Nilainya juga fantastis mulai Rp200 juta hingga Rp300 juta. Lebih dari yang diberikan PSM. Namun, hal itu akan sia-sia, karena Bayu Gatra sudah tanda tangan prakontrak dengan PSM Makassar.
Kabarnya Bayu sudah menerima uang muka dari PSM. Meskipun prakontrak belum cukup kuat untuk mengikat sang pemain, Bayu menegaskan bahwa dia menjaga komitmen.
"Bukan masalah uang. Soal saya ke mana biar Pak Appi (CEO PSM, red) yang umumkan," ucap Bayu, Rabu, 2 Januari.
Kehadiran pemain 26 tahun itu akan menambah kreasi permainan PSM di sisi kanan. Dia akan bersaing dengan Zulham Zamrun, Saldi, dan M Rahmat untuk merebut posisi utama.
Tiga pemain PSM: Zulham Zamrun, Abdul Rahman, dan Guy Junior memberi sinyal bertahan di PSM. Sebelumnya manajemen PSM telah memastikan mempertahankan 12 pemainnya. Namun beberapa di antaranya masih dalam status negosiasi perpanjangan kontrak.
Zulham mengatakan saat ini dia masih berstatus pemain PSM. Setidaknya sampai akhir Januari nanti. Pemain asal Ternate itu menyampaikan bahwa rumor dia keluar dari PSM tidak benar.
Disinggung soal perpanjangan kontraknya, pemilik nomor punggung 7 ini cukup mengamininya. "Insyallah. Setelah Pak Appi pulang umrah saya ke Makassar," kata Zulham kemarin.