Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

Alat Pengatur Kereta Rampung 2015

Selasa, 17 Juli 2012 – 08:05 WIB
Alat Pengatur Kereta Rampung 2015 - JPNN.COM
JAKARTA - Pemerintah saat ini sedang mengejar target pemasangan ATS (automatic train stop) atau disebut juga ATP (automatic train protection) di sejumlah stasiun dan lokomotif kereta api. Alat keamanan otomatis senilai Rp 1 triliun itu diharapkan bisa terpasang secara keseluruhan di Pulau Jawa pada tahun 2015.

"Uji coba sudah dilakukan di wilayah Jawa Timur dan diharapkan penerapannya bisa segera dilaksanakan terutama untuk rel Jabodetabek," ujar Dirjen Perkeretaapian Kementerian Perhubungan Tundjung Inderawan kemarin. Uji coba di Jawa Timur, di antaranya, dilakukan di stasiun Tulangan lintas Sidoarjo-Tarik.

Tundjung menambahkan, diharapkan pada 2015, mendatang sistem tersebut sudah bisa diterapkan di seluruh lintas kereta api di Pulau Jawa sebanyak 424 stasiun. Untuk merealisasikan penggunaan alat tersebut secara menyeluruh, Ditjen Perkeretaapian Kementerian Perhubungan membutuhkan dana kurang lebih Rp1 triliun dalam tiga tahun ke depan untuk pengadaan.

"Alat ini bisa mengatur pergerakan kereta api secara otomatis demi keselamatan perjalanan kereta api sehingga pada 2015 mendatang seluruh lintas di Tanah Air sudah terpasang," tegasnya.

JAKARTA - Pemerintah saat ini sedang mengejar target pemasangan ATS (automatic train stop) atau disebut juga ATP (automatic train protection) di

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

X Close