Alat Pengintai Antiberisik
Bisa Deteksi Kondisi MedanSelasa, 20 Januari 2009 – 14:26 WIB
Tempat meletakkan video dan kameranya bisa berputar 360 derajat. Selain itu, kamera bisa bergerak 90 derajat ke atas dan bawah. Kemampuan tersebut membuat kita bisa mengambil gambar dari berbagai angle.
Draganflyer X6 memang bukan mainan remote control biasa. Yang paling membuat alat itu beda adalah pengontrolnya. Kita bisa menerbangkannya bak pilot profesional meski tak pernah belajar terbang sebelumnya. Alat tersebut dilengkapi dengan 11 sensor onboard untuk menganalisis medan.
Ada tiga Solid State MEMS (Micro-Electro-Mechanical Systems) Gyros, tiga Solid State MEMS (Micro-Electro-Mechanical Systems) Accelerometers, tiga Magnetometers (sensor magnetik untuk mengetahui jenis lokasi geografis yang sedang ditempuh), satu Barometric Pressure Sensor (untuk mengetahui tekanan udara), dan satu GPS Receiver.