Alex De Angelis Gantikan Ben Spies di Laguna Seca
Selasa, 02 Juli 2013 – 13:23 WIB

MILAN - Tim Pramac Ducati kembali melakukan perubahan komposisi pembalap menjelang balapan MotoGP seri Laguna Seca 14 Juli mendatang. Kali ini pabrikan asal Italia tersebut menggunakan tenaga Alex De Angelis. Juara Moto2 tersebut bakal menggantikan Ben Spies yang masih mengalami cedera bahu. Saat ini, Spies tengah menjalani recovery intensif atas cedara yang dideritanya. Ini bukan kali pertama Pramac Ducati melakukan perubahan komposisi pembalap.
Sebelumnya, mereka juga sering menurunkan test rider Michele Pirro untuk bertanding di balapan kuda besi tersebut. Sebaliknya, bagi De Angelis, ini merupakan kesempatan pertamanya merasakan kehebatan motor Pramac Ducati.
De Angelis menurut rencana bakal menjalani uji coba di Misano. Yang menjadi pertanyaan, bisakah De Angelis menjawab tantangan yang diberikan Pramac Ducati? Sebab, saat ini tekanan yang ada di Pramac Ducati memang cukup besar.