Alex-Ishak Unggul Tipis
jpnn.com - JAKARTA - Pasangan calon gubernur dan wakil gubernur (cagub-cawagub), Alex Noerdin dan Ishak Mekki berhasil mempertahankan keunggulannya di Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) Sumatera Selatan (Sumsel). Meski dalam pemungutan suara ulang (PSU) perolehan suaranya di bawah pesaingnya, Herman Deru-Maphilinda (DerMa), namun secara keseluruhan, Alex-Mekki unggul tipis.
Lingkaran Survei Indonesia (LSI) memastikan keunggulan Alex-Mekki. Direktur Riset LSI, Arman Salam menyebutkan, meski perolehan suara pasangan Alex-Ishak lebih sedikit dibanding pasangan DerMa pada PSU Pilgub Sumsel di empat kabupaten/kota dan satu kecamatan di OKU Selatan Rabu (4/9) lalu, namun pasangan Alex-Ishak tetap memenangkan pesta demokrasi di Sumsel tersebut.
Dia menjelaskan, sebelum PSU digelar, pasangan Alex-Ishak telah memiliki deposit suara sebanyak 337.958 suara, yang diperoleh dari hasil kemenangan pada Pilkada Sumsel 6 Juni yang lalu di sebelas kabupaten/kota. “Secara hitungan statistiknya, pasangan Alex-Ishak pada sebelum PSU digelar telah mengungguli semua pasangan 26 persen,” jelasnya.
Hasil hitung cepat PSU, menurut LSI, DerMa memperoleh suara sekitar 54,94 persen (679.026 suara), sedangkan pasangan Alex-Ishak memperoleh suara 34,22 persen (422.939 suara). Selisih suara pasangan DerMa dan Alex-Ishak hanya berkisar diangka 20 persen, sementara tingkat partisipasi pemilih hanya 61,01 persen. Artinya secara matematis jumlah suara yang terjaring sebanyak 1.235.940 pemilih dari total daftar pemilih tetap (DPT) sebesar 2.109.181 pemilih.
Kemenangan 20 persen yang diraih pasangan DerMa pada PSU ini, belum mampu mengungguli suara yang didapat pasangan Alex-Ishak. “Jika angka partisipan 61,01 persen pada PSU, maka pasangan DerMa mengikis keunggulan sekitar 256.087 dari pasangan Alex-Ishak. Artinya, pasangan Alex-Ishak masih unggul sekitar 81.871 suara secara akumulasi Pilkada Sumsel,” tegasnya.
Arman mengimbau kepada warga Sumsel agar memahami bahwa pemenang PSU 4 September, terkecuali pasangan Alex-Ishak. Artinya, pasangan DerMa yang memperoleh suara terbanyak pada PSU, tidak secara otomatis menjadi pemenang pada Pilgub Sumsel 2013. Karena PSU kali ini hanya dilakukan di empat kabupaten/kota dan satu kecamatan. Sedangkan di 11 kabupaten/kota lainnya, hasil Pilgub Sumsel sudah ada.
Perolehan suara di 11 kabupaten/kota yang tidak digelar PSU, pasangan Eddy Santan Putra-Wiwit Tatung memperoleh suara sebesar 413.403, pasangan Iskandar Hasan-Hafiz Tohir 302.638, DerMa sebesar 704.628, dan pasangan Alex-Ishak meraih suara terbanyak sebesar 1.042.586 suara.
“Saya tegaskan sekali lagi bahwa, pasangan Alex-Ishak dipastikan tetap unggul secara keseluruhan pada Pilkada Sumsel. Perolehan suara DerMa pada PSU, belum mampu melampaui stok suara yang dimiliki pasangan Alex-Ishak,” ungkapnya.
Menurut Arman, perolehan suara DerMa pada PSU tidak naik secara signifikan. Sebab, PSU yang digelar di empat kabupaten/kota dan satu kecamatan merupakan basis dari DerMa, kecuali Kota Palembang dimana Alex-Ishak yang unggul tipis dari pasangan ESP-WIN.