Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

Ali: Jangan Membangun Paradigma Beragama dengan Fitnah

Kamis, 06 April 2017 – 11:06 WIB
Ali: Jangan Membangun Paradigma Beragama dengan Fitnah - JPNN.COM
Anggota MPR dari Fraksi Partai Amanat Nasional M. Ali Taher saat acara Sosialisasi 4 Pilar MPR kepada pengurus ICMI Korwil Jawa Barat di Gedung Sate, Bandung, Jawa Barat, Rabu (5/4). FOTO: Dok.pri

jpnn.com, JAKARTA - Anggota MPR dari Fraksi Partai Amanat Nasional M. Ali Taher, mengatakan ada tiga fungsi yang berada di pundak Umat Islam yakni fungsi kenabian, kekhalifahan, dan kerahmatan.

“Ketiga fungsi itu melekat pada Umat Islam,” ujar Ali Taher saat acara Sosialisasi 4 Pilar MPR kepada pengurus ICMI Korwil Jawa Barat di Gedung Sate, Bandung, Jawa Barat, Rabu (5/4).

Menurut Ali, dirinya optimistis bahwa umat Islam sebagai umat yang mempunyai kekuatan besar.

“Saya tidak pernah punya rasa pesimis dalam beragama," ujarnya.

Sebagai orang asli Flores, Nusa Tenggara Timur, Ali Taher mengakui Umat Islam di sana adalah kelompok minoritas. Meski demikian dikatakan Ummat Islam di sana tetap survive karena tak pernah mengganggu ummat lain.

Ali menjelaskan umat beragama di sana saling membantu saat mendirikan tempat ibadah, baik gereja maupun masjid. "Kita tonjolkan kebersamaan. Jangan membangun paradigma beragama dengan fitnah," ujarnya.

Dirinya mengharap kepada Umat Islam untuk lebih menonjolkan persamaan. "Lepaskan atribut masing-masing," harapnya.

Selain itu diharapkan dalam berdakwah kita harus akomodatif dengan budaya yang ada.

Anggota MPR dari Fraksi Partai Amanat Nasional M. Ali Taher, mengatakan ada tiga fungsi yang berada di pundak Umat Islam yakni fungsi kenabian, kekhalifahan,

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News