Alonso Yakin Ferrari Makin Kuat
Sabtu, 05 Mei 2012 – 10:31 WIB
"Itu karena tim, dengan jalan di atas tali yang kencang tersebut, sudah mencapai level profesionalisme dan kepercayaan diri yang lebih tinggi dari yang Anda bayangkan. Hal terpenting adalah, walau mobil belum menjadi yang tercepat, kesulitan tahun-tahun itu sudah membuat tim berubah dua kali lebih cepat dibandingkan tahun-tahun sebelumnya."
Ferrari mencoba banyak hal di tiga hari uji coba yang berlangsung di Mugello. Kedua pembalapnya, Alonso dan Massa sudah emnyatakan banyak peningkatan yang diperoleh F2012. Hanya saja, perkembangannya belum terlihat jelas di tiga hari uji coba.
Selain itu, Alonso menegaskan kembali dukungan penuh terhadap, juga bos mereka Stefano Domenicali, meski Ferrari mengalami awal yang sulit di musim 2012.
Memang, performa mobil Ferrari F2012 masih jauh dari harapan yang begitu tinggi dari tim. Kenyataan ini memunculkan spekulasi bahwa masa depan Domenicali dan Massa sedang terancam, kerena mereka dinilai bertanggung jawab.