Amankan Stok Daging Jelang Puasa, RI Lobi Australia
Senin, 06 Juni 2011 – 14:08 WIB

JAKARTA- Menteri Perdagangan, Marie Elka Pangestu mengatakan pemerintah akan melakukan koordinasi dengan pemerintah Australia terkait impor sapi. Hal ini dilakukan untuk mengamankan stok daging nasional menjelang masuknya bulan puasa yang tidak lama lagi. "Masalah itu sedang kita koordinasikan dengan pihak Australia dan Kementan yang punya program untuk memperbaiki kondisi rumah potong hewan. Masalah ini adalah sesuatu yang harus terus kita koordinasikan dengan mereka," kata Marie menjawab wartawan di Jakarta, Senin (6/6).
Sebagaimana diketahui, pekan lalu Menteri Pertanian Australia Joe Ludwig menginstruksikan untuk mengkaji ulang ekspor sapi potong ke Indonesia. Instruksi ini menyusul tayangan program televisi Australian Broadcasting Corp (ABC) bertajuk Four Corners. Dalam tayangan tersebut, digambarkan tata cara penyembelihan sapi yang tidak sesuai dengan tata cara standart pemotongan hewan.
Kementrian Perdagangan, kata Marie, juga terus berkoordinasi dengan tim ketahanan pangan untuk menjaga stabilisasi pangan. Fokus pemerintah untuk mempersiapkan kebutuhan menjelang bulan puasa dan antisipasi memasuki lebaran.
JAKARTA- Menteri Perdagangan, Marie Elka Pangestu mengatakan pemerintah akan melakukan koordinasi dengan pemerintah Australia terkait impor sapi.
Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News
JPNN VIDEO
-
Mendagri Tito: Pemungutan Suara Ulang Digelar Menggunakan APBD
-
Pakai Helikopter untuk Tinjau Banjir Jakarta, Mas Pram Dikritik Warganet
-
Prabowo Minta Aplikator Berikan Bonus Hari Raya untuk Para Driver Ojol
-
Ita Purnamasari Hingga Endang S. Taurina Berbagi Kebahagiaan Bersama Anak Yatim
-
Pengangkatan CPNS dan PPPK 2024 Tertunda
BERITA LAINNYA
- Industri
Dukung Pertumbuhan Ekonomi, Bea Cukai Berikan Izin Kawasan Berikat ke Perusahaan Ini
Selasa, 11 Maret 2025 – 13:45 WIB - Ekonomi
ABM Investama Komitmen Terhadap Bisnis Keberlanjutan
Selasa, 11 Maret 2025 – 13:40 WIB - Pasar
Cabai Rawit Masih Rp 89.400 Per Kilogram, Harga Bawang Putih Makin Tinggi
Selasa, 11 Maret 2025 – 12:02 WIB - Bisnis
Kemeriahan Ramadan di PIK: Ada Festival Kuliner, Seni, & Animasi
Selasa, 11 Maret 2025 – 11:53 WIB
BERITA TERPOPULER
- Liga Indonesia
Beckham Putra Ungkap Bisikan Bojan Hodak saat Persib Tertinggal dari Semen Padang
Selasa, 11 Maret 2025 – 09:10 WIB - Liga Indonesia
Persib Bandung Hajar Semen Padang, Bojan Hodak Menyayangkan Ini, Ternyata
Selasa, 11 Maret 2025 – 08:16 WIB - Liga Indonesia
Dewa United Tumbang, Persib Berpesta di Padang
Selasa, 11 Maret 2025 – 08:16 WIB - Olahraga
Respons Bojan Hodak Seusai Persib Menaklukkan Semen Padang 4 - 1
Selasa, 11 Maret 2025 – 08:30 WIB - Liga Indonesia
Semen Padang Dicukur Persib Bandung, Eduardo Almeida Pasang Badan, Simak Kalimatnya
Selasa, 11 Maret 2025 – 10:51 WIB