Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

Ambisi Rossi Kembalikan Nama Besar di Barcelona

Jumat, 12 Juni 2015 – 09:55 WIB
Ambisi Rossi Kembalikan Nama Besar di Barcelona - JPNN.COM
afp

jpnn.com - BARCELONA- Valentino Rossi mengusung ambisi besar pada balapan MotoGP seri Barcelona. Gacoan Movistar Yamaha itu bertekad mengembalikan statusnya sebagai pembalap tersukses di Katalunya.

Saat ini, Rossi memang masih memegang status pembalap tersukses dengan koleksi lima juara. Namun, Rossi kali terakhir melenggang ke podium juara ialah pada musim 2009 silam.

“Saya pikir MotoGP Katalunya akan menjadi balapan yang bagus. Semuanya terlihat bagus pada balapan sepanjang musim ini,” terang Rossi sebagaimana dilansir laman Crash.

Rossi juga ingin mengamankan posisinya di puncak klasemen sementara. Saat ini, Rossi yang berada di pucuk klasemen hanya terpaut enam poin dari Jorge Lorenzo yang duduk sebagai runner up.

“Tiga pabrikan berada dalam level yang kurang lebih sama. Dalam setiap seri, Anda bisa mengharapkan semuanya. Saya cinta Barcelona. Ini adalah salah satu trek favorit saya,” tegas Rossi. (jos/jpnn)

 

BARCELONA- Valentino Rossi mengusung ambisi besar pada balapan MotoGP seri Barcelona. Gacoan Movistar Yamaha itu bertekad mengembalikan statusnya

Redaktur & Reporter : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News