Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

AMPI Siap Jadi Wadah Keberagaman Pemuda Indonesia

Sabtu, 09 November 2019 – 21:50 WIB
AMPI Siap Jadi Wadah Keberagaman Pemuda Indonesia - JPNN.COM
Ketua AMPI Dito Ariotedjo. Foto: dok pribadi for JPNN

jpnn.com, JAKARTA - Angkata Muda Pembaharuan Indonesia (AMPI) baru saja selesai melaksanakan Rakernas dan Rapimnas 2019 yang diikuti oleh 34 DPD AMPI daerah dengan tema “AMPI Untuk Indonesia Maju”.

Dalam forum tersebut AMPI menyelaraskan program kerja dan menyatukan langkah untuk mewujudkan visi Indonesia Maju. Rakernas dan Rapimnas AMPI tersebut berlangsung di hotel Grand Sahid Jaya, Jakarta dari tanggal 7 sampai 9 November.

Ketua AMPI Dito Ariotedjo mengatakan, pihaknya siap mendukung serta menopang visi dan misi Presiden Jokowi. Karena sejalan dengan cita-cita AMPI untuk mengembangkan potensi sumber daya manusia pemuda Indonesia.

“AMPI siap menjadi wadah bersatunya keberagaman antar pemuda Indonesia. Dengan begitu AMPI juga akan menjadi penjaga stabilitas suhu politik, keamanan dan senantiasa mengawasi keadilan hukum untuk rakyat, sehingga pemerintah bisa fokus dalam pertumbuhan ekonomi.” katanya.

Kemudian, dia menambahkan, AMPI akan menjadi partner dari seluruh stake holder di republik ini dalam pembangunan SDM.

“AMPI SIAP bermitra dengan institusi pemerintah, swasta dan masyarakat untuk memberdayakan, meningkatkan, dan menguatkan keterampilan generasi muda dalam mempersiapkan SDM Unggul yang kompatibel dengan perkembangan industri 4.0 dan tantangan global di masa depan,” terangnya.

Selanjutnya, Dito mengungkapkan, akan berkolaborasi dengan organisasi-organisasi kepemudaan lainnya. Terutama untuk mengawal implementasi UU Kepemudaan No. 40 Tahun 2009 dan mendorong regulasi pembangunan pemuda ditingkat pusat mau pun daerah.

AMPI juga siap mendorong dan menjadi partner pemerintah untuk menjalankan prinsip transparansi, partisipasi, kolaborasi dan akuntabilitas dalam merumuskan kebijakan serta implementasi program-program kepemudaan.

Angkata Muda Pembaharuan Indonesia (AMPI) baru saja selesai melaksanakan Rakernas dan Rapimnas 2019 yang diikuti oleh 34 DPD AMPI daerah dengan tema “AMPI Untuk Indonesia Maju”.

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News