Anak Buah Mega Minta SBY Dialog Langsung di Papua
Jumat, 11 November 2011 – 18:21 WIB
"Pemerintah perlu merespon isu-isu tersebut, termasuk dalam aspek tenaga kerja. Pemberian previledges khusus ke Freeport Indonesia sejak zaman orde baru, faktanya menjadi penyumbang konflik secara serius di Papua," katanya.
"Kita tidak bisa memertahankan mindset lama untuk penyelesaian Papua. Perlu pendekatan komprehensif yang berkeadilan bagi rakyat Papua," ungkap Tjahyo.
PDI Perjuangan mendukung tuntutan masyarakat meminta dialog sebagai mekanisme penyelesaian politik. Artinya, kata dia, pendekatan keamanan harus dihentikan dan segera dimulai dengan menarik pasukan TNI.