Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

Anak Gajah Di Sydney Mati Karena Herpes

Selasa, 04 September 2018 – 18:00 WIB
Anak Gajah Di Sydney Mati Karena Herpes - JPNN.COM

Seekor anak gajah Asia milik Kebun Binatang Taronga Sydney, New South Wales (NSW) mati setelah melawan penyakit herpes akut yang dideritanya secara tiba-tiba.

Penjaga kebun binatang memperhatikan anak gaja bernama Tukta yang baru berusia delapan tahun itu menjadi lesu dan tidak nafsu makan pada hari Senin (3/9/2018).

Tim dokter hewan kemudian dipanggil dan menduga Tukta menderita kasus Elephant Endotheliotropic Herpesvirus (EEHV).

Kebun Binatang Taronga mengatakan EEHV berjangkit di hampir semua gajah Asia tetapi hanya menyebabkan penyakit ketika satwa itu masih muda.

"Diluar tindakan cepat dari semua orang yang terlibat, Tukta secara tragis kalah dalam melawan virus EEHV itu pada keesokan harinya Selasa (4/9/2018) sore," kata kebun binatang itu dalam rilisnya.

Direktur dan CEO Kebun Binatang Taronga, Cameron Kerr mengatakan, kematian itu seperti kehilangan seorang anggota keluarga.

"Kami sangat berduka karena kehilangan Tukta yang terjadi secara mendadak dan tak terduga ini," katanya.

Anak Gajah Di Sydney Mati Karena Herpes Photo: Tukta, ketika baru lahir di kebun binatang Taronga tahun 2010.. (AAP: Paul Miller)

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

X Close