Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

Angela Lee Ternyata Sudah Ditahan Terkait Dugaan Penipuan Tas Mewah

Kamis, 15 Agustus 2024 – 18:38 WIB
Angela Lee Ternyata Sudah Ditahan Terkait Dugaan Penipuan Tas Mewah - JPNN.COM
Angela Lee. Foto; Instagram/angelalee

jpnn.com, JAKARTA - Selebgram Angela Lee ditetapkan sebagai tersangka atas dugaan penggelapan tas mewah.

Kabid Humas Polda Metro Jaya Kombes Ade Ary mengatakan, polisi telah melakukan penahanan terhadap Angela Lee.

"Sudah ditetapkan tersangka dan sudah ditahan oleh penyidik Subdit Jatanras Ditreskrimum Polda Metro Jaya beberapa waktu lalu," kata Ade Ary, kepada awak media, Kamis (15/8).

Menurut Kombes Ade Ary, total kerugian yang dialami korban berinisial FI mencapai Rp 3,2 miliar.

"Yang bersangkutan ditahan dengan persangkaan pasal dugaan penipuan atau penggelapan," ungkapnya.

Modus yang dilakukan tersangka, kata Ade Ary, Angela membeli tas mewah melalui seseorang yang menjadi saksi dalam kasus ini, untuk dijual kembali.

Angela Lee diketahui membeli langsung 15 tas kepada korban dengan menyicil, dan baru membayar satu kali angsuran.

"Memang kesepakatannya ada beberapa kali pembayaran, tetapi faktanya dari para pembeli atau End User ini sudah dibayarkan kepada tersangka tetapi tidak diserahkan kepada korban," jelasnya.

Selebgram Angela Lee ditetapkan sebagai tersangka atas dugaan penggelapan tas mewah.

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News