Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

Anggap Saja Sudah Maksimal

2 Indonesia V Laos 2

Senin, 26 November 2012 – 04:04 WIB
Anggap Saja Sudah Maksimal - JPNN.COM
Irfan bachdim tertunduk lesu setelah gagal menjebol gawang tim Laos dalam kompetisi AFF Cup di Stadion Bukit Jalil, Petaling, Malaysia, Minggu (25/11). Foto: Angger Bondan/Jawa Pos
Laos sendiri bukantanpa peluang, mereka membahayakan Indonesia pada menit ke 23 mereka nyaris mencetak gol melalui kaki Vilayout Sayyabounsu. Tapi, sepakannya masih bisa diamankan oleh penjaga gawang Endra Prasetya.

Petaka Indonesia datang pada menit ke-25 saat Endra Prasetya menjatuhkan Vilayout yang lolos tak terkawal sendiri di depan. Wasit Ng Kai Lam dari Hong Kong langsung memberikan kartu merah kepada Endra sekaligus hadiah penalti untuk Laos. Khampheng Sayavutthi yang menjadi eksekutor berhasil mencetak gol.

Indonesia harus bermain sepuluh orang setelah Okto keluar digantikan penjaga gawang kedua Wahyu Tri Nugroho. Mereka tinggal menempatkan Bambang Pamungkas sendiri di depan. Harapan terbuka setelah pada menit ke-33 Sophay Sasana mendapat kartu merah karena menendang kaki Andik dengan sengaja.

Benar, berawal dari corner kick Taufik, Raphael sukses menyaringkan bola dengan sundulannya setelah memanfaatkan bola pantul hasil sundulan Bepe yang ditepis penjaga gawang Laos, Sengpachan. Skor 1-1 bertahan sampai turun minum.

KUALA LUMPUR - Tradisi kemenangan Indonesia atas Laos di ajang Piala AFF terhenti. Itu setelah Bambang Pamungkas dkk hanya bermain imbang 2-2 dalam

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

X Close