Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

Anggarkan Penanggulangan Flu Burung

Sabtu, 19 Juni 2010 – 07:52 WIB
Anggarkan Penanggulangan Flu Burung - JPNN.COM
JAKARTA -  Pos anggaran pendidikan pada Kementerian Kesehatan (Kemenkes) tahun ini lebih banyak digunakan untuk mengantisipasi virus H5N1 atau flu burung. Sebanyak 40 persen anggaran Kemenkes yang digunakan untuk kegiatan pendidikan itu dihabiskan untuk penelitian dan alih tekhnologi vaksin flu burung.

Menteri Kesehatan, Endang Rahayu Sedyaningsih mengungkapkan, Kemenkes mengalokasikan Rp 1,59 triliun khusus untuk merelasasikan kegiatan yang berhubungan dengan pendidikan. "Anggaran tersebut dilaksanakan oleh tiga badan dibawah kendali Kemenkes," terang Endang.

Tiga badan tersebut, antaralain Badan Pengembangan dan Pemberdayaan SDM (PPSDM), Badan Litbangkes, dan Ditjen PP dan PL. Ketiganya bertanggungjawab untuk merealisasikan tujuh kegiatan pendidikan. "Yang tentunya untuk meningkatkan pendidikan di bidang kesehatan," ujar Endang.

Dia menyebutkan, kegiatan pendidikan tersebut adalah pengadaan peralatan untuk pembangunan faslitias produksi, riset, dan alih teknologi vaksin flu burung senilai Rp 341,8 miliar. Ditambah dengan pembangunan sarana dan prasarana pendidikan system connecting fasilitas produksi dan chicken breading riset dan teknologi produksi vaksin flu burung untuk manusia senilai Rp 148,2 miliar.

JAKARTA -  Pos anggaran pendidikan pada Kementerian Kesehatan (Kemenkes) tahun ini lebih banyak digunakan untuk mengantisipasi virus H5N1 atau

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News