Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

Angkutan Logistik dari Jalur Darat Akan Dipindahkan ke laut

Minggu, 23 April 2017 – 04:45 WIB
Angkutan Logistik dari Jalur Darat Akan Dipindahkan ke laut - JPNN.COM
Logistik. Ilustrasi. Foto dok JPG/JPNN.com

jpnn.com - Direktur Jenderal Perhubungan Darat Pudji Hartanto akan memindahkan angkutan logistik atau barang dari jalan darat ke laut, di antaranya untuk mengurangi beban lalu lintas jalan.

Hal ini dilakukan sesuai dengan instruksi Menteri Perhubungan Budi Karya Sumadi.

"Untuk mengurangi kepadatan lalu lintas di jalan dan meminimalisir kecelakaan lalu lintas, Kemenhub mengembangkan Long Distance Ferry, pelayaran menggunakan kapal ferry untuk rute jarak jauh," tutur Pudji.

Untuk itu Kemenhub akan melakukan ramcek atau inspeksi kelaikan kendaraan dalam penyelenggaraan angkutan lebaran.

"Saya tekankan, jangan sampai operator/ pengemudi angkutan umum terpengaruh narkoba," kata Pudji.

Dalam penyelenggaraan angkutan lebaran, keselamatan merupakan hal yang utama.

"Angka kecelakaan lalu lintas yang melibatkan bus 2016 menurun 35 persen dibanding 2015. Dalam satu hari 72 orang meninggal dunia karena kecelakaan lalu lintas di seluruh Indonesia. Makanya ini yang harus kami minimalisir," tandas dia.(chi/jpnn)

Direktur Jenderal Perhubungan Darat Pudji Hartanto akan memindahkan angkutan logistik atau barang dari jalan darat ke laut, di antaranya untuk mengurangi

Redaktur & Reporter : Yessy

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

X Close