Gubernur DKI Selalu Ada, Masa Jabatan Anies yang Tinggal 2 Bulan
jpnn.com, GAMBIR - Anies Baswedan mengatakan posisi gubernur DKI tetap ada selamanya.
Yang berakhir hanyalah jabatan yang dipegangnya alias tak lagi menjadi orang nomor satu di DKI Jakarta.
Hal ini diutarakan Anies saat ditanyakan mengenai kinerja apa yang bakal dikebut mengingat masa jabatannya tersisa dua bulan.
“Gubernur DKI Jakarta tidak dua bulan lagi, gubernur DKI Jakarta akan selalu ada di provinsi ini. Anies Baswedan yang hanya tinggal dua bulan,” ujar Anies di Monas, Jakarta Pusat, Rabu (17/8).
“Jadi, selalu diingat, gubernur selalu ada. Anies yang tugasnya tinggal dua bulan,” tuturnya.
Sesuai dengan tema HUT Ke-77 RI tahun ini, Indonesia mesti Pulih lebih cepat, Bangkit lebih kuat. Anies memaknai dengan mesti kerja lebih cepat.
Anies terus menjalankan tugas untuk memastikan kesejahteraan warga Jakarta, penyediaan lapangan kerja, hingga pendidikan yang terjamin.
“Jadi, bangkit itu dalam semua aspek ya. Semangatnya meningkat, karyanya lebih banyak. Harapannya, setiap keluarga merasakan perasaan kebangkitan yang sama,” katanya.