Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

Anies Baswedan Ingatkan Pentingnya Latihan Kepada Pegawainya

Jumat, 27 April 2018 – 21:42 WIB
Anies Baswedan Ingatkan Pentingnya Latihan Kepada Pegawainya - JPNN.COM
Anies Baswedan. Foto: Ricardo/JPNN.com

jpnn.com, JAKARTA - Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan menggelar simulasi kebakaran di Balai Kota DKI, Jumat (27/4).

Dalam simulasi ini, Anies menjelaskan kepada pegawainya simulasi ini bertujuan untuk keselamatan.

"Kesadaran tentang bencana wajib dimiliki apalagi kita tinggal di wilayah yang punya risiko bencana alam yang cukup besar. Tanggung jawab kami adalah bisa merespons ini dengan baik, memiliki kesadaran dan memiliki pengetahuan untuk bertindak bila terjadi bencana," kata Anies dalam sambutannya.

Anies mengharapkan, pegawai Pemprov DKI mengambil pelajaran atas simulasi yang dilalui. Semua rute dan alternatif jalur evakuasi sampai titik aman harus diingat dengan baik.

"Titik pertemuan yang sudah ditentukan harus jadi bagian kesadaran kita dan ini tolong disampaikan ke semua yang hari ini belom hadir bahwa ini bukan sekedar upacara, ini latihan," kata dia.

Anies mengisahkan, sebelum perang dunia kedua, ada sekelompok pasukan berkeluh kesah pada jenderalnya. Hal itu lantaran pasukan setiap hari menjalani latihan baris berbaris di Gurun Sahara.

"Dan mereka mengatakan bahwa ini untuk apa? Kita latihan terus menerus di gurun yang panas luar biasa, latihan terus setiap waktu tidak jelas ada perang atau tidak, latihan terus tanpa berenti. Ketika saat terjadi peperangan pasukan itu satu-satunya pasukan yang bisa berjalan menembus segala kendala," kata Anies.

Menurut Anies, pasukan itu yang paling terlatih dan mengambil manfaat dari latihan setiap hari.

Semua rute dan alternatif jalur evakuasi sampai titik aman harus diingat dengan baik.

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

X Close