Anies Sudah Membuktikan, Pilgub Jakarta Keras, Dia Menang
jpnn.com, JAKARTA - Pengamat komunikasi politik dari Universitas Mercu Buana Jakarta Maksimus Ramses Lalongkoe menilai, ada satu hal yang kemungkinan paling menguatkan keinginan Anies Baswedan maju sebagai calon presiden pada Pilpres 2019 mendatang.
Yaitu hasil Pilkada DKI Jakarta. Di luar dari segala kontroversi yang mengemuka selama proses pemilihan, mantan Menteri Pendidikan Dasar dan Kebudayaan tersebut terbukti mampu terpilih sebagai orang nomor satu di ibu kota negara.
"Saya kira hal itu (menang di Jakarta,red) yang paling menguatkan niat Anies. Karena Jakarta merupakan barometer politik di Indonesia. Memang dari segi jumlah penduduk kalah jauh dibanding provinsi-provinsi lain, tapi dari segi efek yang ditimbulkan, keterpilihan di Jakarta mampu menyengat hingga ke seluruh wilayah Indonesia," ujar Ramses kepada JPNN, Kamis (19/10).
Meski demikian, Direktur Eksekutif Lembaga Analisis Politik Indonesia ini menilai Anies tetap membutuhkan waktu untuk dapat menyaingi elektabilitas Presiden Joko Widodo yang terus melesat naik.
Mantan Rektor Universitas Paramadina tersebut perlu secara konsisten menjalankan dan mewujudnyatakan semua janji-janji politik yang diucapkan selama kampanye pada Pilkada lalu.
"Jika konsisten dengan janji-janji dan mampu memperbaiki Jakarta khususnya macet dan banjir, maka elektabilitas Anies akan terlihat. Bahkan menyaingi elektabilitas Jokowi bisa saja terjadi, apalagi dalam politik sulit ditebak karena selalu terjadi dinamika politik," pungkas Ramses. (gir/jpnn)