Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

Apa Perbedaan Jerawat dan Bisul?

Sabtu, 23 Februari 2019 – 19:32 WIB
Apa Perbedaan Jerawat dan Bisul? - JPNN.COM
Mengobati bisul dengan pengobatan rumahan. Foto: Beauty BaBe

Dari sudut pandang ukuran, bisul biasanya lebih besar jika dibandingkan dengan jerawat. Tak seperti jerawat, bisul yang sudah parah dan semakin besar akan berkembang menjadi infeksi karbunkel. Karbunkel atau bisul besar adalah sekumpulan bisul yang menyebabkan pengelupasan kulit yang luas serta pembentukan jaringan parut. Tentunya ini lebih menyakitkan dan akan meninggalkan bekas luka permanen.

Bahkan, proses berkembangnya bisul menjadi infeksi karbunkel bisa memicu gejala mirip flu, yakni demam, menggigil, hingga kelelahan.

Apakah perawatannya sama?
Karena penyebabnya berbeda, penanganan antara jerawat dan bisul pun berbeda. Kata dr. Atika, untuk mengobati jerawat diperlukan perawatan kulit yang berkaitan dengan kelebihan minyak. Selain itu, biasanya dokter juga akan memberikan produk yang mengandung benzoil peroksida atau asam salisilat.

Baik bisul dan jerawat, keduanya memerlukan peningkatan dalam memelihara kebersihan kulit. Lalu, bagaimana dengan pengobatan bisul? Infeksi bakteri tersebut dapat diatasi dengan salep antibiotik, obat penghilang rasa nyeri seperti parasetamol atau ibuprofen, serta kompres hangat untuk membantu mengurangi rasa sakit dan mengeringkan bisul.

Dengan mengetahui perbedaan antara jerawat dan bisul, jangan lagi salah mengidentifikasi keduanya, ya! Meski berbeda, keduanya punya beberapa kesamaan; sama-sama harus memperhatikan kebersihan kulit, sama-sama bisa merusak penampilan, sama-sama dilarang untuk dimanipulasi (dipencet atau dipecahkan). Sebab, itu hanya membuat keduanya meninggalkan bekas di kulit yang sulit dihilangkan, bahkan bisa memperparah peradangan.(RN/ RVS/klikdokter)

Baik jerawat maupun bisul juga bisa sama-sama terlihat kemerahan dan benjolannya terasa menyakitkan.

Redaktur & Reporter : Yessy

Sumber klikdokter

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News