Apa yang Sesungguhnya Kau Cari, Qodari?
Oleh Tjipta Lesmana*Namun, Presiden Jokowi punya posisi menentukan dalam wacana itu. Sejauh ini Jokowi sudah dua atau tiga kali menyatakan sikapnya menolak menjabat presiden lagi setelah 2024.
Hanya saja, sikap Jokowi belum klir. Seyogianya Jokowi bicara sekali lagi dengan sikap yang tegas: “demi Allah, saya tidak bersedia dan tidak berkeinginan untuk jabat presiden lagi setelah 2024. Oleh sebab saya minta kepada semua pimpinan parpol dan wakil rakyat di DPR RI segera menghentikan wacana presiden tiga periode!”
Jika sikap Jokowi tidak begitu tegas, rakyat tentu akan mengira dan mencurigainya diam-diam punya ambisi memperpanjang jabatannya. Oleh karena itu, bola panas kini ada di tangan Presiden Jokowi.
Dalam situasi pandemi Covid-19 yang amat memprihatinkan, perekonomian nasional yang memburuk, angka kemiskinan yang meningkat, dan korupsi yang menggila, sebaiknya Presiden Jokowi segera bertindak: hentikan wacana tentang masa jabatan presiden 3 periode.
Wacana itu, jika dilaksanakan, bisa jadi akan merusak martabat Jokowi sendiri.(***)
*Penulis adalah anggota Komisi Konstitusi MPR 2003-2004 dan Guru Besar Komunikasi Politik UPH
Yuk, Simak Juga Video ini!