Apakah KAMI Kerahkan Massa di Aksi 1310 Bareng FPI, PA 212 dan GNPF?
jpnn.com, JAKARTA - Front Pembela Islam (FPI), Persaudaraan Alumni (PA) 212 bersama dengan GNPF Ulama akan menggelar aksi turun ke jalan alias demo menolak UU Cipta Kerja pada Selasa (13/10) besok.
Unjuk rasa yang diberi nama Aksi 1310 itu diklaim bakal dihadiri 10.000 massa itu akan dilakukan di Istana Merdeka, Jakarta.
Nah, apakah Koalisi Aksi Menyelamatkan Indonesia atau KAMI ikut mengerahkan massanya dalam aksi tersebut?
Ketua Badan Pekerja KAMI Ahmad Yani saat dihubungi jpnn.com pada Minggu malam (11/10), menyatakan koalisinya tidak terlibat secara langsung.
"KAMI kan tidak pernah secara langsung ikut terlibat dalam unjuk rasa itu. Dan sikap KAMI sudah dikeluarkan bahwa KAMI mendukung aksi tolak omnibus law," ucap Yani.
Namun, kata mantan Anggota Komisi III DPR ini, karena gerakan KAMI bersifat jejaring, dia mempersilakan saja bila jaringan koalisi ini di daerah memberikan dukungan.
"Yang paling penting KAMI memberikan dukungan untuk itu (aksi penolakan terhadap UU Cipta Kerja, red)," tegasnya.
Selain memberikan dukungan secara moril, jejaring KAMI juga membuka posko pengaduan dan advokasi, serta siap mendampingi pengunjuk rasa yang menjadi korban kekerasan aparat.