APPI Minta PSSI Instruksikan 5 Klub Jalankan Putusan FIFA
jpnn.com, JAKARTA - PSSI kembali harus menanggung malu dan kena denda akibat ulah klub-klub anggotanya yang abai terhadap kewajiban membayar kontrak gaji pemain.
Dispute resolution chamber (DRC) FIFA telah mengumumkan lima keputusan yang diminta untuk segera dipatuhi oleh PSSI terkait ulah klub.
Dalam sebuah surat Asosiasi Pesepak Bola Profesional Indonesia (APPI), yang bocor ke awak media, PSSI diingatkan agar segera memberi peringatan kepada klub untuk memenuhi kewajiban pembayaran sisa gaji dan denda akibat abai terhadap kewajiban.
Melalui surat bernomor 014/LT/APPI/2017, perihal: putusan DRC FIFA, James Silitingo yang merupakan head legal APPI meminta agar PSSI segera bergerak.
"Melalui surat ini, Kami berharap agar hal ini menjadi perhatian bagi PSSI sebagai Federasi Sepakbola di Indonesia guna menyelesaikan permasalahan ini serta menyampaikan kepada pihak klub-klub dimaksud di atas untuk melaksanakan Putusan-Putusan DRC dimaksud," bunyi surat APPI yang ditujukan ke Plt Sekjen PSSI Joko Driyono. (dkk/jpnn)
Berikut Lima Sengketa yang Diputus DRC FIFA
1. Pemain asal Jepang Shoei Matsunaga dengan Persegres Gresik United pada tahun 2015
2. Igor Radusinovic dengan Barito Putera pada tahun 2015
3. Evgeny Kabaev dengan Persija Jakarta pada tahun 2015
4. Josh Maguire dengan Bontang FC pada tahun 2011/2012
5. Josh Maguire dengan Persires Bali Devata pada tahun 2011