Apresiasi Komjen Agus untuk Kreativitas Anak Buah Bercocok Tanam di Mes Polri
jpnn.com, JAKARTA - Kepala Badan Pemelihara Keamanan (Baharkam) Polri Komjen Pol Agus Andrianto memuji kreativitas anak buahnya yang berkreasi dengan bercocok tanam. Agus melontarkan pujiannya saat mengunjungi mes Detasemen Perintis Korsabhara Baharkam Polri di kawasan Pengadegan, Jakarta Selatan, Jakarta, Selasa (7/4).
Semula Agus datang untuk mengecek tempat tinggal bersama bagi anggota Korsabhara Baharkam Polri tersebut. Namun, pandangannya tertuju pada tanaman di polybag.
Ada beragam jenis sayur yang tumbuh melalui media tanam polybag itu. Ternyata tanaman itu ditanam oleh anggota Polri yang tinggal di mes.
"Sebagai alternatif untuk memenuhi kebutuhan sehari-hari," kata Komjen Agus.
Polisi yang sarat pengalaman di reserse itu menilai kreativitas tersebut patut ditiru. Menurut Komjen Agus, masyarakat yang sedang terkena kebijakan work from home (WFH) di tengah pandemi virus corona (COVID-19) bisa memanfaatkan waktu untuk bercocok tanam.
“Program tersebut baik untuk dikembangkan dan bisa ditiru masyarakat sebagai upaya tetap produktif dari rumah,” tutur lulusan Akpol 1989 itu.(antara/jpnn)