AS Janjikan Perubahan Kebijakan LN
Minggu, 08 Februari 2009 – 06:58 WIB

Di hadapan para pemimpin dunia dalam Munich Security Conference tersebut, Biden menegaskan, perubahan yang diusung bakal berlandaskan pada persahabatan. "Kita harus bergandengan erat untuk menghadapi tantangan bersama. Ini bukan kemewahan, tapi sebuah kebutuhan," lanjutnya.
Politikus senior Partai Demokrat itu mengakui bahwa untuk bisa memberi lebih banyak, AS perlu meminta lebih banyak juga dari sekutunya. Terutama, dalam melawan ekstremisme dan terorisme yang makin merajalela di berbagai belahan dunia. Salah satu bentuk kerja sama itu adalah dengan membawa pulang para tersangka teror yang selama beberapa tahun mendekam di penjara Teluk Guantanamo alias Gitmo.