Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

Asian Games 2018: Indonesia Kalah Tipis dari Palestina

Rabu, 15 Agustus 2018 – 21:25 WIB
Asian Games 2018: Indonesia Kalah Tipis dari Palestina - JPNN.COM
Suasana stadion Patriot Bekasi yang tak terlalu ramai oleh suporter. Foto: Amjad/JPNN

Tertinggal satu gol, Indonesia menggebrak dan tampil lebih terbuka. Sebuah umpan sepak pojok hampir berujung gol andai bola hasil tandukan Hansamu Yama tak menyamping dari gawang Rami Hamada.

Upaya tuan rumah menemui hasil di menit ke-23. Memanfaatkan sebuah umpan lambung dari lini tengah, Irfan Jaya melakukan gocekan lincah dan akhirnya membuat gol penyeimbang. Skor 1-1 bertahan sampai babak pertama usai.

Pada babak kedua, Indonesia mencoba lebih tenang mengontrol permainan. Tapi, game berubah setelah Irfan Jaya cedera. Masuknya Saddil Ramdani menggantikan dia, tak bisa maksimal.

Malah, saat asyik menyerang, sebuah tekanan tim tamu menjadikan gawang Indonesia bobol.

Umpan terobosan berhasil diterima dengan baik oleh striker Palestina, M Darwish pada menit ke-51.

Sekali kontrol dia melepaskan tendangan yang menembus gawang Andritany. Setelah gol itu, Indonesia berusaha merespon tapi gagal.

Berkali peluang yang dihasilkan baik dari Stefano Lilipaly, Febri Hariyadi, dan Saddil Ramdani tak mampu menjadi gol.

Skor pun berakhir 1-2 untuk kemenangan tim Palestina. Tiga poin ini menjadikan mereka pimpinan klasemen dengan tujuh poin. Indonesia sementara berada di posisi ketiga dengan tiga poin. (dkk/jpnn)

Timnas Indonesia takluk dengan skor 1-2 dari Palestina dalam laga grup A Asian Games 2018 di Stadion Patriot, Bekasi, Rabu (15/8) malam.

Redaktur & Reporter : Muhammad Amjad

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

X Close