Asmirandah Berjilbab saat Berkeluarga
Minggu, 19 Desember 2010 – 14:24 WIB
Rencana berjilbab saat berkeluarga, membuat Andah pun ingin berburu pria yang tepat untuk menjadi imam dalam waktu dekat. Andah berkeinginan menikah tiga tahun mendatang. "Sekarang belum ada pria yang pas. Kalau yang dekat sih banyak," papar pemain Kemilau Cinta Kamila itu.
Menurut Andah, dirinya sudah berkali-kali dijodohkan oleh rekan, penggemar, dan kerabatnya, dengan beberapa pria lawan main di film maupun sinetron. "Tapi, aku tanggapi biasa saja, karena memang kami tidak ada apa-apa. Aku senyum saja kalau digodain gitu," tuturnya. (nuq/c7/ayi)
Nama lengkap : Asmirandah Zantman
Tempat lahir : Jakarta