ASN Jangan Coba-coba Langgar Aturan Soal Buka Puasa, Bisa Fatal
jpnn.com, GARUT - Para aparatur sipil negara (ASN) diingatkan soal larangan buka puasa bersama.
Bagi mereka yang melanggar aturan tersebut akibatnya bisa fatal, karena bakal dijatuhi sanksi.
Di antaranya sebagaimana dikemukakan Bupati Garut Rudy Gunawan.
Rudy menegaskan, para ASN yang ada di Garut bakal ditindak tegas jika menggelar buka puasa bersama di restoran selama ramadan.
"Jangan di restoran, kalau di restoran saya tindak. Saya sudah katakan tadi, kalau masyarakat biasa silakan saja, tetapi untuk ASN, tidak boleh dinas-dinas buka bersama di restoran," ujar Rudy di Garut, Senin (4/4).
Menurut Rudy, Kabupaten Garut masih dilanda pandemi Covid-19.
Kondisi masyarakat juga masih sangat membutuhkan perhatian.
Terutama untuk menumbuhkan perekonomian setelah dua tahun digempur wabah Covid-19.