Astra Terbitkan Obligasi Rp 750 Miliar
Rabu, 01 Juni 2011 – 07:02 WIB
JAKARTA - PT Toyota Astra Financial Services (TAFS) menerbitkan obligasi sebesar Rp 750 miliar. Rencananya dana hasil penerbitan obligasi itu akan digunakan untuk modal kerja pembiayaan kendaraan bermotor dalam rangka pengembangan usaha perseroan. Obligasi itu terdiri dari tiga seri. Di antaranya seri A dengan jangka waktu 370 hari dengan indikasi kisaran kupon sebesar 7,5-8,28 persen. Seri B berjangka 24 bulan dengan kupon 8,25-9,25 persen. Sedang seri C dengan tempo 36 bulan berkupon 9,00-9,75 persen. “Bunga Obligasi dibayar setiap 3 bulan sesuai dengan tanggal pembayaran bunga obligasi,” ungkap Buntoro Muljono, Direktur Utama PT Toyota Astra Financial Services, di Jakarta, Selasa (31/5).
Buntoro menyebutkan, hingga saat ini perseroan menetapkan system clean basis untuk seluruh kreditor. Kondisi itu berlaku pada obligasi, dimana pemegang obligasi tersebut memiliki kedudukan yang sama dengan kreditor perseroan lainnya atas asset perseroan, sesuai dengan pasal 1131 dan 1132 perdata. Bertindak sebagai penjamin pelaksana emisi PT Trimegah Sekuritas Tbk, PT HSBC Securities, dan PT Indoprimer Securities.
Anak usaha PT Astra International Tbk (ASII) dan Toyota Financial Services Corporation Jepang itu, saat ini telah mempunyai 14 kantor cabang tersebar mulai Jakarta, Jawa barat, Bali, Jawa timur, Riau, Kalimantan Timur, Sumatera Utara, Sumatera Utara dan lampung. Tahun ini, berencana menambah 3 cabang. ”Kami berencana buka lagi di Padang pada Juli mendatang,” imbuhnya.
JAKARTA - PT Toyota Astra Financial Services (TAFS) menerbitkan obligasi sebesar Rp 750 miliar. Rencananya dana hasil penerbitan obligasi itu akan
Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News
BERITA LAINNYA
- Makro
Bagaimana Cara Daftar Brigade Swasembada Pangan? Ini Penjelasan Kepala BPPSDMP Kementan
Rabu, 20 November 2024 – 21:48 WIB - Industri
Kembalikan Kejayaan Industri Karet Nasional, PTPN Group Siapkan Strategi Revitalisasi
Rabu, 20 November 2024 – 21:43 WIB - Bisnis
ASDP Maksimalkan Layanan Penyeberangan Jawa-Bali untuk Menyambut Natal dan Tahun Baru
Rabu, 20 November 2024 – 21:24 WIB - Bisnis
Ini Alasan Pemerintah Tak Naikkan CHT dan Lakukan HJE Rokok di 2025
Rabu, 20 November 2024 – 21:15 WIB
BERITA TERPOPULER
- Kriminal
Diduga Dibunuh, IRT di Pekanbaru Ditemukan Tewas, Pelaku Diduga Kuat Orang Dekat
Rabu, 20 November 2024 – 17:49 WIB - Pilkada
Survei LSI Denny JA: Duet SEHATI di Makassar Berpotensi Tumbangkan MULIA
Rabu, 20 November 2024 – 16:22 WIB - Sepak Bola
Mengintip Peluang Timnas Indonesia ke Piala Dunia 2026, Seberapa Dekat?
Rabu, 20 November 2024 – 19:34 WIB - Jateng Terkini
Tragedi Longsor di Bruno Purworejo: Satu Korban Masih Hilang, Tiga Tewas
Rabu, 20 November 2024 – 19:20 WIB - All Sport
Tanpa Kekuatan Terbaik, TNI AL Bikin Kejutan Masuk Final Livoli Divisi Utama 2024
Rabu, 20 November 2024 – 19:45 WIB