Australia Mengaku Miliki Bukti Madu Manuka Bukan dari Selandia Baru
Produsen madu Tasmania mengaku jika mereka memiliki bukti bahwa "madu manuka" sudah diproduksi di pulau mereka sudah bertahun-tahun sebelum Selandia Baru.
Permintaan untuk madu manuka telah meningkat dalam beberapa tahun terkahir, karena dianggap bermanfaat bagi kesehatan dan kosmetik. Perdebatan sengit antara Australia dan Selandia Baru juga meningkat soal siapa yang berhak menyebutnya madu manuka.
Madu ini diproduksi oleh lebah Eropa dari serbuk sari tanaman scoparium leptospermum, sejenis pohon teh yang berasal dari Australia dan Selandia Baru.
Sekelompok produsen madu asal Selandia Baru, tergabung dalam Manuka Honey Appellation Society Inc mencoba mendapatkan hak sertifikasi di pasaran, termasuk Inggris, China dan Amerika Serikat. Mereka ingin mencegah agar madu yang tidak diproduksi di Selandia Baru tidak diberikan label nama 'manuka'.
Bulan Desember2017, lembaga UK Trade Mark Registry memutuskan untuk mengakui label "Manuka Honey" sebagai tanda sertifikasi, namun produsen Australia memiliki waktu hingga tiga bulan untuk mengugat keputusannya.
Produsen madu di Tasmania, Australia percaya mereka memiliki hak untuk memasarkan madu manuka, karena produksi madu pertama kali terdokumentasi di Tasmania.
Pemilik perusahaan Blue Hills Honey, Nicola Charles mengatakan lebah madu Eropa diperkenalkan ke pulau Tasmania dan Australia delapan tahun sebelum ke Selandia Baru.
Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News
- ABC Indonesia
Dunia Hari Ini: Tanggapan Israel Soal Surat Perintah Penangkapan PM Netanyahu
Jumat, 22 November 2024 – 20:33 WIB - ABC Indonesia
Dunia Hari Ini: Warga Thailand yang Dituduh Bunuh 14 Orang Dijatuhi Dihukum Mati
Kamis, 21 November 2024 – 23:16 WIB - ABC Indonesia
Rencana Australia Membatasi Jumlah Pelajar Internasional Belum Tentu Terwujud di Tahun Depan
Selasa, 19 November 2024 – 23:46 WIB - ABC Indonesia
Dunia Hari Ini: Konvoi Truk Bantuan Untuk Gaza Dijarah Kelompok Bersenjata
Selasa, 19 November 2024 – 22:55 WIB
- Riau
Kasus SPPD Fiktif, Polda Riau Sita Rumah Diduga Milik Bang Uun
Minggu, 24 November 2024 – 08:01 WIB - Dahlan Iskan
Wanita Global
Minggu, 24 November 2024 – 07:08 WIB - Humaniora
Potensi Besar Kentang Garut Binaan UPLAND untuk Dukung Swasembada Pangan
Minggu, 24 November 2024 – 10:31 WIB - Destinasi
Jadwal Bioskop di Bali Minggu (24/11): Denpasar Cineplex – Level 21 XXI Mall, Yuk Gas!
Minggu, 24 November 2024 – 09:14 WIB - Liga Inggris
Hasil Laga Manchester City Vs Tottenham Hotspur Bikin Gempar
Minggu, 24 November 2024 – 07:24 WIB