Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

Avian Berdayakan Masyarakat di Desa Wadungasih dalam Pengelolaan Sampah

Rabu, 22 November 2023 – 18:04 WIB
Avian Berdayakan Masyarakat di Desa Wadungasih dalam Pengelolaan Sampah - JPNN.COM
Budi daya lele di Desa Wadungasih, Sidoarjo, Jawa Timur. Foto: dok. Avian

Selain itu, ada juga program pelatihan dan pembekalan warga agar masyarakat dapat mendapatkan pengetahuan dan keterampilan yang cukup untuk menjalankan program ini secara mandiri.

Lebih dari 50 orang telah mengikuti pelatihan, mulai dari pelatihan urban farming, pelatihan komposter aerob, pelatihan pembuatan Pupuk Organik Cair (POC), pelatihan pembudidayaan maggot dan ikan lele, serta pelaksanaan studi banding tentang pemilahan sampah dan Pusat Usaha Pertanian Terpadu (SATU PADU).

"Kami tidak akan pernah bisa sampai pada titik ini tanpa dukungan dan partisipasi dari masyarakat sekitar, khususnya masyarakat Desa Wadungasih yang menjadi lokasi operasional utama dari perusahaan kami," ujar Iwan Sigit, Deputi Direktur PT Avia Avian Tbk. dalam keterangannya, Rabu (22/11).

Program ini sudah dimulai sejak Mei 2023, dan sudah banyak sampah yang dimanfaatkan. Masyarakat juga terbantu dari hasil panen lahan urban farming, budi daya lele dan maggot. (jlo/jpnn)

Avian berupaya untuk mengurangi sampah dan memberdayakan masyarakat di Desa Wadungasih, Sidoarjo, Jawa Timur.

Redaktur & Reporter : Djainab Natalia Saroh

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

BERITA LAINNYA
X Close