Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

Ayah Meninggal Dunia, Kondisi Ammar Zoni Mengkhawatirkan

Rabu, 24 Januari 2024 – 05:59 WIB
Ayah Meninggal Dunia, Kondisi Ammar Zoni Mengkhawatirkan - JPNN.COM
Ammar Zoni di Polres Metro Jakarta Barat, Jumat (14/12). Foto: Firda Junita/JPNN.com

jpnn.com, JAKARTA - Aktor Ammar Zoni sangat sedih dan terpuruk atas kepergian ayahnya, Suhendri Zoni.

Kabar tersebut disampaikan oleh adik Ammar Zoni, Aditya Zoni di kawasan Depok, Jawa Barat, Selasa (23/1).

"Terpuruk banget, dia stres banget, menangis," kata Aditya Zoni.

Menurut Aditya Zoni, dirinya khawatir dan ingin memberi semangat kepada Ammar Zoni.

Oleh sebab itu, dia berniat menjenguk Ammar Zoni di rutan Polres Metro Jakarta Barat.

"Jadi, setiap minggu saya akan datang, mendukung, bagaimana pun itu," tambahnya.

Ayah Ammar Zoni, Suhendri Zoni meninggal dunia pada Sabtu (20/1) sekitar pukul 20.00 WIB.

Sebelum mengembuskan napas terakhir, almarhum diketahui tengah berjuang sembuh dari penyakit kanker.

Aktor Ammar Zoni sangat sedih dan terpukul atas kepergian ayahnya, Suhendri Zoni.

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News