Bahaya! Jangan Pakai Foto ini untuk Wallpaper
![Bahaya! Jangan Pakai Foto ini untuk Wallpaper Bahaya! Jangan Pakai Foto ini untuk Wallpaper - JPNN.COM](https://image.jpnn.com/resize/570x380-80/arsip/watermark/2020/06/01/foto-ini-berbahaya-untuk-dijadikan-wallpaper-hp-foto-antara-68.jpg)
"Ponsel dimulai dalam mode Aman. Ada masalah yang membuat ponsel tidak dapat dimualai secara normal. Ponsel Anda harus direset pabrik agar dapat keluar dari mode Aman. Anda dapat menggunakan mode Aman untuk mencadangkan data ke komputer atau kartu SD sebelum mereset ponsel."
Selanjutnya, tim memilih untuk mengganti wallpaper, dan menghapus foto. Setelah itu melakukan reset pabrik pada ponsel.
Caranya, tekan power, pilih off. Setelah mati, tekan volume up dan power secara bersamaan. Setelah keluar logo Samsung lepas power, tetapi tetap tahan volume up.
Dari sana, akan masuk kembali ke Android Recovery, kemudian pilih wipe data/factory reset, lalu pilih reset ke setelah pabrik.
Setelah langkah-langkah tersebut, ponsel dapat kembali dimulai secara normal. Namun perlu dicatat, bahwa tindakan di atas membuat data-data pada ponsel hilang.
Pengamat gadget, Lucky Sebastian, saat dihubungi, mengatakan belum diketahui pasti penyebab terjadinya error tersebut.
Namun, dia menyebutkan bahwa gambar tersebut bisa jadi membawa kode berbeda di metadatanya saat diatur sebagai wallpaper.
"Kode ini memanfaatkan bug atau pola algoritma tertentu di handset menjadi kacau. Biasanya saat ada kesalahan dikenali oleh OS, maka yang pertama dilakukan adalah restart diri, agar 'kerusakan' tidak merembet," ujar Lucky.