Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

Bakal Sepanggung dengan Scorpions, Powerslaves Siapkan Kejutan

Sabtu, 22 Februari 2020 – 12:23 WIB
Bakal Sepanggung dengan Scorpions, Powerslaves Siapkan Kejutan - JPNN.COM
Powerslaves. Foto: Dok.Powerslaves

jpnn.com - BAND rock legendaris, Powerslaves akan tampil dalam festival musik keras, JogjaROCKarta 2020 di Stadion Kridosono, Yogyakarta pada 1 Maret mendatang.

Grup yang terbentuk sejak 1991 itu bakal beraksi sebagai pembuka penampilan dua legenda rock dunia yakni Scorpions dan Whitesnake.

Ini pertama kalinya Powerslaves tampil dalam JogjaROCKarta yang diadakan promotor Rajawali Indonesia.

Oleh sebab itu, Heydi Ibrahim (vokal), Anwar Fatahillah (bass), Wiwiex Soedarno (keyboard), yang kali ini ditemani tiga musisi tambahan Ambang Christ (gitar), Robby Rahman (gitar), dan Anton (drum) antusiasme memberikan penampilan terbaik kepada para penggemar setia mereka, Slavers.

"Ini konser yang luar biasa karena mengundang dua band legendaris yang keduanya adalah idola saya ketika masih duduk di bangku SD/SMP dan tidak kebayang sekarang bisa sepanggung dengan band dunia idola saya," kata Wiwiex Soedarno, kepada jpnn.com, Sabtu (22/2).

Personel Powerslaves mengaku cukup deg-degan akan sepanggung dengan Scorpions dan Whitesnake.

"Deg-degan, waswas, semangat dan antusias campur jadi satu. Bagaimana pun mereka bukan saja sudah senior, tapi juga idola saya. Sampai sekarang masih hapal lagu-lagunya," sambung Heydi Ibrahim.

Demi penampilan di JogjaROCKarta 2020, Powerslaves menyiapkan sejumlah kejutan. Hal pertama yang dibocorkan yakni tentang repertoar lagu yang siap dimainkan.

Powerslaves ingin menyuguhkan deretan lagu yang relevan dengan festival JogjaROCKarta 2020 yang dihadiri Scorpions.

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News