Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

Bambang Soesatyo Dukung Universitas Terbuka Terjun ke Dunia Metaverse, Ini Harapannya

Minggu, 04 September 2022 – 17:23 WIB
Bambang Soesatyo Dukung Universitas Terbuka Terjun ke Dunia Metaverse, Ini Harapannya - JPNN.COM
Ketua MPR Bambang Soesatyo alias Bamsoet saat hadir di acara Dies Natalis ke-38 dan Disporseni Nasional Universitas Terbuka 2022 yang berlangsung di Kampus UT, Tangerang, Minggu (4/9). Foto: Dokumentasi Humas MPR RI

jpnn.com, TANGERANG - Ketua MPR Bambang Soesatyo mendukung terobosan Universitas Terbuka (UT) yang akan segera terjun ke dunia metaverse untuk mempermudah pelayanan akademik dan nonakademik kepada para mahasiswa dan sivitas akademika.

Menurutnya, terobosn tersebut akan memantapkan UT sebagai cyber university dan cyber academy.

"Terobosan tersebut juga mendukung transformasi status baru UT sebagai perguruan tinggi negeri berbadan hukum," kata Bamsoet yang akrab disapa dalam Dies Natalis ke-38 dan Disporseni Nasional UT 2022, Minggu (4/9).

Transformasi status baru tersebut yang kini tinggal menunggu ditandatangani Presiden Joko Widodo alias Jokowi, lanjut Bamsoet, mengisyaratkan tidak lama lagi UT akan memiliki kemandirian dalam pengelolaan urusan rumah tangganya sekaligus memiliki peluang lebih luas untuk mengembangkan potensi dan lebih cepat melakukan inovasi.

"Kampus juga memiliki kewenangan penuh untuk menyesuaikan program studi sesuai kebutuhan," ujar dosen tetap dengan perjanjian yang memiliki Nomor Induk Dosen Khusus (NIDK) itu.

Dalam kesempatan itu, Bamsoet juga mendorong Kemendikbudristek memperbanyak alokasi beasiswa bagi berbagai kalangan masyarakat, khususnya bagi yang kurang mampu, agar bisa menempuh pendidikan di UT.

Mengingat konsep pemerataan pendidikan tinggi yang diusung UT berupaya 'menjangkau yang tidak terjangkau' serta berkuliah tanpa terkendala jarak dan waktu sehingga para mahasiswa bisa kuliah dengan nyaman tanpa perlu meninggalkan pekerjaannya.

"Jadi, dengan demikian bisa berkontribusi dalam menaikkan angka partisipasi kasar perguruan tinggi (APK-PT)," harap mantan Ketua DPR itu.

Ketua MPR Bambang Soesatyo mendukung terobosan Universitas Borneo terjun ke dunia metaverse, simak penjelasannya

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

BERITA LAINNYA