Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

Bambang Widjojanto Kini Dapat Pengamanan Khusus Tertutup

Sabtu, 24 Januari 2015 – 18:02 WIB
Bambang Widjojanto Kini Dapat Pengamanan Khusus Tertutup - JPNN.COM
Bambang Widjojanto usai penahannya ditangguhkan oleh pihak Bareskrim Mabes Polri. FOTO: JAWA POS

jpnn.com - JAKARTA - Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) memastikan bahwa saat ini Wakil Ketua KPK Bambang Widjojanto mendapatkan pengamanan khusus. Pengamanan khusus ini didapatkan Bambang setelah penahanannya ditangguhkan oleh penyidik Bareskrim Mabes Polri. 

"Ada pengamanan secara tertutup," ujar Deputi Pencegahan KPK Johan Budi saat dihubungi, Sabtu, (24/1).

Johan tidak menjelaskan secara rinci pengamanan seperti apa yang dimaksudkan untuk Bambang. Termasuk jenis satuan aparat yang diminta untuk menjaga Bambang. Saat dikonfirmasi, satuan itu berasal dari TNI, Johan enggan menjawabnya.

"Saya enggak tahu. Pokoknya namanya pengamanan tertutup. Pengamanan yang tidak terlihat," tegas Johan.

Saat ini sendiri di sekitar gedung KPK juga dijaga oleh sejumlah aparat TNI berpakaian preman. Mereka berjaga di hampir setiap sudut gedung di Jalan Rasuna Said, Jakarta Selatan tersebut. (flo/jpnn)

 

JAKARTA - Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) memastikan bahwa saat ini Wakil Ketua KPK Bambang Widjojanto mendapatkan pengamanan khusus. Pengamanan

Redaktur & Reporter : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News